Live di: https://www.youtube.com/@humasdindikpora/streams atau HUMAS DINDIKPORA KAB. BANJARNEGARA – YouTube
Banjarnegara – Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Jenjang SD Tingkat Kabupaten Banjarnegara Tahun 2024 di buka oleh Kepala Dinas pendidikan, kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Banjarnegara Teguh Handoko S.Sos Senin (29/05/2024 ) di Komplek Surya Yudha.

Dalam Sambutan kepala Dindikpora mengatakan kegiatan ini untuk mencari dan menjaring bibit talenta seni dari para siswa yang berprestasi di Banjarnegara, namun meski demikian para guru dan pendamping di minta untuk tidak menekan para siswa untuk harus menjadi juara , agar para siswa ataupun peserta bisa mengekspresikan kemampuanya dengan bebas dan bergembira.

” kepada para peserta silahkan manfaatkan kegiatan ini untuk mengekpresikan bakat dan kemampuanya , namun tidak perlu harus menarget juara meski perlu menunjukan penampilan atau kemampuan terbaiknya , silahkan bergembira dan selamat berekpresi” jelas Kepala Dindikpora di hadapan ratusan peserta Festival dan lomba seni nasional ( FLS2N ).

Pelaksanaan FLS2N Jenjang sekolah dasar tingkat Kab. Banjarnegara ini akan di laksanakan selama 2 hari 29-30 April 2024 di Komplek Surya Yudha , Festival dan lomba Seni yang di tampilan antara lain Gambar bercerita , Seni tari, Menyanyi solo, Pantomim dan Seni Kriya. ( hms/01)
